09 : 33 PM
Ok, langsung kita mulai saja. Jadi film ini menceritakan tentang hubungan cinta dan pertemanan antara 3 orang pria dan 2 orang wanita. Dari sini saja sepertinya sudah bisa ditebak ya, pasti akan ada hubungan cinta segitiga dan sebagainya. Ya benar sekali, sebuah cerita klasik tetapi dikemas dengan cara yang unik. Bagi saya film ini bagus, karena ceritanya tidak klise seperti film-film cinta kebanyakan yang menurut orang-orang menjual mimpi, haha. Bagi saya tidak ada film yang menjual mimpi maupun menjual kenyataan, semua tergantung dari bagaimana kita mengambil pelajaran dari film tersebut. Ok, kembali ke topik. Bagi saya film ini bagus, layak untuk ditonton, saya beri rating 9/10. Ceritanya begitu nyata, karena memang tidak semua cinta berjalan sesuai dengan keinginan kita. Dahulu kita sangat menyukai seseorang, tetapi melihat keadaan sekarang dimana kita sudah menyukai atau bahkan telah bersama orang yang lain. Membuat kita takut dan berpikir, apakah perasaan yang kita rasakan maupun nyatakan dahulu adalah sebuah kebohongan? Yah, seperti inilah hidup. Ada saat dimana kita harus menempuh jalan ke arah masa depan yang lebih baik, walaupun itu membuat kita harus meninggalkan seseorang yang kita cintai, teman-teman yang kita sayangi, dan hal-hal yang kita sukai.
Jadi, ya silahkan ditonton. Walau mungkin subtitle Indonesianya tidak ada, karena sudah pada hardsub English semua rata-rata videonya. Tetapi tetap seru kok, Englishnya english yang tidak begitu rumit kok, jadi yah pasti ngerti lah dikit-dikit. Ok, sekian review dari saya, selamat menonton.
2 comments:
Thanks, hanya review iseng abis selesai nonton waktu itu, tidak sebagus review milikmu. Wah cover gambarnya ternyata tidak bisa ngambil dari link wiki, ah biarlah.
Ijin kutip kata2nya gan.. :)
Post a Comment